-->

Internet Security 2010 Antivirus Palsu

Apakah anda pernah dengar, tahu dengan antivirus Intertent Security 2010? Program ini juga dikenal dengan IS2010. Perlu anda tahu bahwa antivirus ini adalah palsu. Perangkat lunak ini tidak lain hanyalah suatu tiruan dari malware Advanced Virus Remover. Para ahli telah mendeteksi bahwa ada dua perangkat lunak menggunakan kode yang sama. Para pengguna dari virus berbahaya seperti Trojans mempromosikan software ini yang dirancang sedemikian rupa  agar anda dapat memiliki dan terinstall pada sistem kemudian anda akan mengunjungi situs berbahaya tanpa sadar.

Internet Security 2010 bekerja seperti virus berbahaya lainnya yaitu akan menghasilkan system Down, muncul pop-up yang terus-terusan dan tidak pernah berakhir akibat scan virus palsu. Pesan-pesan seperti "Security warning, Worm.Win32.NetSky detected on your machine” akan ditampilkan terus menerus. Software ini akan membujuk anda untuk membeli versi lengkapnya. Tapi diharapkan anda tidak mengikuti bujukan mereka.

Mungkin anda terkejut ketika melihat ada virus, worm tiba-tiba muncul di komputer anda, kira-kira darimana datangnya. Jika komputer anda tersambung dengan internet, maka jangan heran jika suatu saat muncul virus yang sebelumnya tidak anda kenali. Internet adalah tempat yang strategis untuk menularkan virus di mana jutaan virus, spyware dan malware bersembunyi dan siap menular. Virus Trojan yang sangat licik dan mungkin akan sulit ditebak ketika sistem sudah rusak. Internet Security 2010 dapat menyerang komputer anda melalui kunjungan anda ke website mereka, seperti download, P2P download, e-mail dan download file pdf lainnya. Jika Anda men-download sesuatu dari Internet tanpa menggunakan scanner, komputer Anda bisa menghadapi serangan virus kapan saja.

Intinya, jika anda sudah terlanjur menggunakan antivirus palsu ini, segera dihapus saja. Karena jika anda mengunjungi website mereka, maka keadaan bisa fatal. Untuk menghapus secara manual anda perlu masuk ke system registry dan hapus file-file seperti di bawah ini:
HKEY_CURRENT_USER\software\avr lastd
HKEY_CURRENT_USER\software\avr lastscan
HKEY_CURRENT_USER\software\avr lastvfc
HKEY_CURRENT_USER\software\avr virlist
HKEY_LOCAL_MACHINE\software\microsoft\windows\currentversion\run advanced virus remover
HKEY_LOCAL_MACHINE\software\microsoft\windows\currentversion\run advanced virus remover
HKEY_CURRENT_USER\Software\AVR
HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Internet Explorer\International\CpMRU

Dan delete juga file ini:

AVR.exe Advanced Virus Remover.lnk
C:\Program Files\AdvancedVirusRemover

Semoga bermanfaat bagi yang sudah terlanjur menggunakan, dan yang belum semoga bisa berhati-hati dengan antivirus palsu ini. Gunakan antivirus yang benar-benar terbukti keampuhannya.
LihatTutupKomentar